Jumat, 28 April 2017

Kulit Berjerawat Akibat Vitamin E Hati-Hati!!

Kulit Berjerawat Akibat Vitamin E

Kulit Berjerawat Akibat Vitamin E - Ada beberapa vitamin yang baik untuk menjaga kesehatan kulit, contohnya adalah vitamin E. Beberapa dokter berpendapat bahwa konsumsi vitamin E secara oral atau rutin mampu mencegah penuaan pada kulit sehingga anda tetap terlihat awet muda.

Selain itu vitamin E juga salahsatu antioksidan yang cukup kuat untuk menangkal radikal bebas, terutama pada kulit.



Kulit Berjerawat Akibat Vitamin E


Seperti yang sudah saya jelaskan bahwa vitamin E sangat baik untuk menjaga kesehatan kulit, namun bagi anda yang memiliki jenis kulit berminyak atau rentan berjerawat harus hati-hati. Pasalnya vitamin E dapat memicu overproduksi sebum atau minyak pada kulit.

Sehingga mengkonsumsi vitamin e dalam dosis yang besar malah membuat kulitmu makin berminyak dan jika anda saat ini sedang berjerawat maka bisa saja jerawat makin bertambah banyak kalau tidak menghentikan pemberian vitamin E tersebut.

Jika kulit anda berminyak dan mudah berjerawat segera hentikan suplemen atau perawatan kulit yang kaya vitamin E!!

Harus anda ketahui bahwa vitamin E lebih cocok digunakan pada jenis kulit kering dan normal saja, sedangkan untuk jenis kulit berminyak lebih disarankan vitamin C.

Vitamin C alternatif untuk jenis kulit berminyak

Tidak hanya vitamin E saja yang baik untuk kulit, vitamin c juga baik untuk menjaga kesehatan kulit. Vitamin C lebih direkomendasikan bagi anda yang memiliki jenis kulit berminyak karena vitamin ini tidak memicu produksi minyak berlebih pada kulit sehingga sangat aman bagi anda.

Manfaatnya juga tidak kalah penting, vitamin c juga berperan aktif untuk mencegah radikal bebas pada kulit. Selain itu Vitamin c mampu mensintetisa kolagen yaitu salahsatu protein yang sangat penting untuk menjaga kekencangan dan elastisitas kulit.

Dalam dosis 1000mg vitamin c ini mampu menjaga daya tahan tubuh agar tidak mudah terkena penyakit, manfaat lainnya adalah mempercepat penyembuhan luka, meredakan gejala penyakit flu, melindungi tubuh dari bahaya nikotin bagi perokok aktif.

So, dalam melakukan perawatan kulit itu nggak boleh sembarangan. Karena asal-asalan merawat kulit tanpa pengetahuan yang cukup bisa saja menjadi boomerang bagi kecantikanmu!! Karena bisa saja jerawat makin bertambah banyak akibat konsumsi suplemen vitamin E.

Anda juga bisa mengkonsumsi suplemen yang mampu mengontrol hormon pemicu jerawat, biasanya memiliki cara kerja menstabilkan hormon agar tidak memproduksi terlalu banyak minyak pada kulit.

Jika informasi ini bermanfaat silahkan share ke facebook atau twitter atau google plus anda, agar teman-temanmu tahu bahwa kulit berminyak tidak direkomendasikan vitamin E.

0 komentar

Posting Komentar

Silahkan berkomentar, dilarang pasang link aktif dan spam